Ujian dan Usaha

“Sungguh akan Kami uji iman kalian dengan kesusahan dan kesenangan” (Al Anbiya:35)

Ujian tidak identik dengan kesulitan atau kesedihan seperti sakit, lapar, atau kemiskinan. Tapi ujian juga bisa berupa kesenangan seperti harta, rejeki, kesehatan, anak, keluarga, dan masih banyak lagi. Sebagaimana nabi Sulaiman yang di uji dengan kekayaannya atau nabi Yusuf yang di uji dengan ketampanannya.
Dan biasanya ujian terbesar justru datang dari keluarga…lihatlah nabi Luth yang di uji dengan istrinya, nabi Ibrahim dengan ayahnya, nabi Muhammad dengan pamannya, nabi Nuh dengan anaknya. Maka dari itu, kita harus senantiasa mendoakan keluarga kita…karena mereka hanyalah titipan dan ujian terbesar kita di dunia dari Sang Maha Kuasa.

Ujian dan usaha adalah hubungan sebab akibat yang saling berhubungan. Bila kita sedang berusaha mengerjakan sesuatu agar segera mendapatkan solusi itulah ujian. Sedangkan kita diuji agar kita berusaha. Nabi Ayub diuji dengan sakit agar berusaha untuk bersabar dan Nabi Muhammad diuji menjadi yatim piatu agar berusaha menjadi mandiri.

Hanyaaa….sayangnya manusia suka gagal paham. Manusia sering menganalogikan kesulitan dengan ujian; sedangkan segala keberhasilan, kesuksesan dan kekayaan identik dengan usaha. Baca lebih lanjut

Narsis dan Riya

 

riya1

Kenapa biasanya orang santai saja bila dicap “narsis” tapi agak risih bila disebut “riya”? Padahal narsis dan riya konotasinya 11-12 alias beda tipis, secara garis besar bermakna akan memperlihatkan kelebihan diri ini kepada publik.

Ingat beberapa waktu lalu sempat heboh di sosmed, tentang seorang ustadz yang diserang netizen karena menyatakan bahwa selfie identik pula dengan riya. Sebenarnya bila dipikir dengan logika..yah ada benarnya juga.

Manusia agak risih dengan istilah “riya” karena identik dengan agama yang berkaitan dengan penyakit hati sehingga menjurus ke arah dosa. Sedangkan “narsis” kesannya lebih santai, lebih kekinian dan lebih populer, lagipula tidak membawa masalah agama…sehingga bisa diterima.

Kata “narsis” berasal dari Baca lebih lanjut

Takdir dan Kebetulan

“Sesungguhnya Allah telah mengadakan ketentuan bagi tiap-tiap sesuatu” (Thalaq:3)
Teringat kata-kata seorang teman bahwa “Tuhan Maha Sutradara”. Artinya semua kejadian di dunia ini baik di langit maupun di bumi adalah skenario-Nya. Allah sudah mengatur segalanya, bahkan untuk daun-daun yang jatuh berguguran pun Allah telah mengaturnya. Katanya tidak ada yang namanya kebetulan di dunia ini. Tapi benarkah begitu? Bukankah memang banyak kejadian karena “kebetulan”?

Lihatlah “skenario” ini:

Baca lebih lanjut

Forgive & Forget 

Sorry seems to be the hardest word (Elton John)

Minta maaf memang sulit tapi memaafkan jauh lebih sulit lagi. Tapi nilainya jauh lebih mulia di mata Allah dan manusia lainnya. 

Manusia bukanlah mahluk yang sempurna. Kita tak pernah lepas dari kelalaian atau kekhilafan alias kesalahan yang biasanya akan menimbulkan kekesalan bagi orang lain di sekitar kita. Sudah sewajarnya kita meminta maaf bila berbuat salah…..



Tapi……….

Biasanya kita enggan atau cenderung sulit  memaafkan kesalahan orang lain. Kita merasa karena kita yang mempunyai kuasa, merasa yang paling pintar atau yang paling baik, rasanya tak dapat memaafkan kesalahan orang lain bahkan cenderung menyimpan dendam sekian lama atau ada rasa ingin membalas kesalahannya , tak jarang ada pula yang nyumpahin agar orang itu dapat balasannya. 

Lalu, akankah hidup kita tenang bila harus seperti itu? Dan apakah keuntungan yang kita dapat jika sumpah kita menjadi kenyataan ? Yang pastinya dosa kita akan semakin bertambah besar. Astaghfirullah…

Memang sulit memaafkan kesalahan orang lain. Karena gengsi atau ego, biasanya kita lebih memilih untuk “melupakan” daripada “memaafkan”. Dengan “melupakan”berharap bisa hilang dari ingatan kita akan kesalahan orang lain. Tapi, sebenarnya ini adalah cara yang salah . Pada dasarnya manusia tak akan bisa melupakan begitu saja. Setiap manusia mempunyai sel memory pada otaknya dimana setiap peristiwa yang dialami pasti direkam dalam otak kita. Bila kita mencoba “melupakan” itu sama saja kita memasang deadline kebencian kita untuk memaafkan seseorang, nanti bila masa itu lewat dan emosi kita mencapai klimaksnya bisa jadi justru “meledak”. 

Maka, jalan terbaik adalah kita mau memaafkan kesalahan orang lain. Meskipun orang tersebut belum tentu mau memaafkan kita. Kita berusaha demi silaturahmi yang terbaik, kita akui saja kesalahan kita. Perkara siapa yang salah atau benar, serahkan saja urusannya kepada Yang Maha Kuasa. Apabila tak ada kesempatan untuk bertemu dengannya lagi, minta maaf lah dalam hati, maafkan kesalahannya setiap malam sebelum tidur sebagaiman telah disunnahkan oleh Rasulullah untuk memaafkan kesalahan orang lain sebelum tidur.  Karena siapa tahu kesalahan yang kita perbuat kepadanya jauh lebih banyak daripada kesalahannya. 

Bagaimana jika kita sulit memaafkan kesalahan orang lain dan selalu ada rasa dendam?

Perbanyak istighfar, karena itu tandanya kita telah memiliki penyakit hati alias sombong. Artinya kesombongan kita jauh lebih besar daripada kesalahan orang itu.  Bayangkan Rasulullah saja yang sudah jauh lebih mulia dari kita, masih menerima dicaci maki setiap hari dan mau memaafkan kesalahan umatnya. Di dunia ini tak ada yang paling benar dan paling berkuasa.Karena seharusnya yang pantas dipuji hanyalah Allah, bila kita merasa diri kita yang paling benar dan tak ingin dihina berarti kita sombong.  Apabila kita merasa yang paling mulia dengan bersikap tidak mau mengakui kesalahan, tidak merasa pantas dihina, merasa yang paling benar , waspadalah itu semua adalah gejala awal kesombongan. Dari situ syaitan bisa masuk dengan mudah, dimana sombong adalah sifat syaitan yang utama, sehingga kita akan sulit untuk memaafkan. Astaghfirullah. 😰

“Jadilah engkau pemaaf dan perintahkan orang mengerjakan yang ma’ruf (kebaikan) serta berpalinglah dari orang2 yang bodoh (keburukan). ” (Al A’raf:199) 

Apakah kita juga mempunyai kesalahan terhadap orang lain?

Namanya manusia pasti tak pernah lepas dari kesalahan dan kelalaian sehingga pastinya kita pernah berbuat salah dengan orang lain entah disengaja atau tidak sengaja, baik kita sadari atau di luar kesadaran kita. Kita tak tahu segala sikap atau lisan kita – mungkin – bisa jadi sebuah cercaan yang menyakitkan bagi orang lain, meskipun kita tak ada maksud untuk menghina. Bila ada orang lain yang tak bisa memaafkan kita, hal ini akan mempersulit urusan kita saat di padang Mashyar nantinya. Makanya  kita harus senantiasa menjaga lisan, sikap,  perilaku. Atau sebaiknya diam. 

Lalu bagaimana bila orang lain tak mau memaafkan kesalahan kita?

Usahakan perbanyak istighfar dan memohon taubat dariNya. Setiap saat. Karena Allah lah yang Maha Pemaaf dan Maha Pemberi Taubat. Dan biasakan pula setiap malam sebelum tidur, kita sempatkan waktu untuk memaafkan kesalahan orang lain di sekitar kita, yang kita kenal, entah di masa lalu atau pun sampai detik terakhir. Ingat, memaafkan bukan melupakan. Cara memaafkan terbaik adalah kita mengingat kesalahan, istighfar, memaafkannya serta minta ampun kepada Allah. Meskipun sulit, tapi perlahan hati kita akan ikhlas akan segala kesalahannya, kita tetap ingat kesalahannya tapi kita pun akan diberi keyakinan bahwa bisa saja kita akan melakukan kekhilafan yang sama sehingga kita sendiri akan ikhlas memaafkannya. Percayalah. Insya Allah. 

Dan apabila kita telah memaafkan kesalahan orang2 di sekitar kita, insya Allah , Allah pun akan memaafkan kita. Insya Allah. Amin. ☺️☺️🙏

“Barangsiapa memaafkan kesalahan orang lain maka Allah akan memaafkan kesalahannya pada hari kiamat.” (H.R Ahmad)

Try to forgive, not to forget. Remember, give is better than get. If you forgive something, automatically you will forget it too 😃

And…please forgive me. 🙏

Jakarta, 18 September 2015

-arlin-

Sebaiknya : Doa dulu atau coba dulu?

“Mumpung masih muda kita kerja dulu, nanti berdoanya pas sudah tua saja”

“Yang penting coba aja dulu…., berdoa sih ntar aja…”

Uups……benarkah begitu?

Tapi kalau dipikir-pikir…..,

Sebelum makan, kita berdoa dulu apa merasakan enaknya sambel dulu ?

Sebelum hujan, sedia payung dulu atau langsung kebanjiran dulu?

Sebelum berjalan, bertanya dulu atau nyasar dulu?

Sebelum pacaran, kenalan dulu atau janjian dulu? Baca lebih lanjut

Shalat

Di awal tahun ada teguran teman yang membuatku tertegun dan speechless “Usia terus bertambah dan waktu terus berubah, apakah shalatmu masih begitu2 saja?”

Ku akui memang tak pernah lupa shalat, dari kecil sudah dibiasakan shalat bahkan sudah menjadi kebutuhan tapi yah terus terang setiap hari sama saja shalatnya. Bacaan setelah Al Fatihah hanya itu2 saja suratnya, masih sering menunda waktu shalat, masih mengabaikan suara adzan demi urusan duniawi, lebih senang shalat sendiri daripada berjamaah, jarang shalat sunnah, shalat tergesa-gesa, dan masih banyak lagi. Sementara usia terus dewasa namun shalatnya masih seperti anak kecil 7 tahun yang baru belajar shalat. 😶

Perbedaannya hanya satu ; dulu saat 7 tahun harus disuruh , sekarang kesadaran sendiri. Itu saja bedanya. 

Seiring bertambahnya usia kita di dunia, berarti semakin berkurang pula jatah hidup kita di dunia. Dimana maut semakin dekat. Dan shalatnya masih begitu2 saja? Dimana shalat adalah penolong kita di alam kubur nanti…..

Astaghfirullah…

Sebenarnya tidak sulit meningkatkan kualitas shalat. Entah kenapa godaannya begitu besar. Seperti bacaan setelah Al Fatihah, sudah hapal hampir semua surat juzamma, namun entah mengapa lidah spontanitas selalu keluar surat ‘qulhu’saja? 

Mencoba shalat tepat waktu pun tidak sulit. Tapi mungkin juga tidak mudah. Kala kita dewasa, biasanya kita cenderung terkejar oleh nafsu duniawi. Lebih mengutamakan pekerjaan daripada shalat, lebih mengutamakan menjawab telpon masuk daripada shalat, mengutamakan tayangan film daripada shalat, mengutamakan makan daripada shalat. 

Sebenarnya memang benar adanya bahwa barakah bagi yang menjalankan shalat tepat waktu. Setelah shalat, kita terasa tak ada lagi beban dan jauh lebih tenang menjalankan aktivitas. Waktu pun terasa lebih banyak. 

Namun ada saja godaannya, entah mengapa panggilan adzan tidak membuat kita berdebar dan langsung bersiap shalat dan berwudhu? Mengapa suara adzan kalah getarannya dengan suara telepon dari seseorang yang membuat kita berdebar dan bergegas mengangkatnya? Mengapa suara adzan kalah suaranya dengan suara atasan yang menyuruh kita menyusun laporan akhir tahun? Mengapa suara adzan tak sekeras suara perut yang lapar sehingga kita berprinsip ‘lebih baik makan ingat shalat daripada shalat ingat makan’?  Mengapa suara adzan kalah indahnya dengan mimpi dan bantal yang terus melelapkan kita di waktu subuh? 

Godaan itu mungkin masih belum seberapa….Masih ada lagi godaan lain saat shalat yang lebih berat dimana kita juga berdosa bila menentang atau meninggalkannya. Seperti ketika hendak shalat namun dipanggil ibu atau di suruh suami. Ketika adzan namun bayi menangis. Ketika memasuki waktu shalat harus menolong orang sakit. Lalu sebaiknya mana yang didahulukan? Allah Maha Tahu dan Maha Adil. Wallahualam. 

Setiap hari selalu saja ada usaha memperbaiki diri lebih baik, lebih sehat, lebih sukses dsb. Tapi lewat teguran teman tsb sepertinya ada yang terlewat. Lupa memperbaiki kualitas shalat hari demi hari, karena di rasa setiap hari sudah shalat. Sementara waktu maut semakin sempit untuk menjemput, jangan sampai shalatku dan orang2 di sekitarku terus begitu2 saja. Semoga tahun ini jauh lebih baik. Amin. (arlin)

-terima kasih kepada yg sdh mengingatkan….

Jakarta, 14 Maret 2015

Bahaya Lisan

“Siapa yang beriman kepada Allah dan hari akhir hendaklah dia berkata yang baik atau diam.” (HR Bukhari & Muslim)

Masih ingat akan perkataan Menkopulhukam dari kabinet yang baru beberapa waktu lalu yang langsung mendapat kecaman dari publik?
Beliau – sebagai pejabat – menyakiti perasaan rakyatnya sendiri akibat ucapan lisannya. Wajar bila rakyat marah.

Memang lidah tak bertulang. Tak butuh tenaga untuk menggerakkannya. Begitu ringannya lidah ini karena tak ada tulangnya. Sangat mudah lidah ini berucap. Huruf demi huruf. Kata per kata, tiap kalimat tanpa sadar keluar begitu saja dari lidah kita. Ribuan…jutaan kata keluar dari lidah setiap hari tanpa ada rasa pegal sedikit pun. Tiada sakit dari tiap kata yang diucapkan.

Namun sungguh mengerikan akan efek yang timbul dari ucapan yang keluar dari lidah kita. Dimana setiap kata akan diminta pertanggungjawabannya di akhirat. Segala hal yang mudah di dapat akan menimbulkan risiko yang berat. Seperti kuman atau virus yang mudah didapat dan tersebar dimana2 namun dapat menimbulkan penyakit. Sangat mudah terjangkit namun efeknya sangat berat.

Lidah kita ada di dalam mulut. Mulut hanya satu, tapi ada dua telinga yang mendengar. Dan sekali terucap langsung di rekam dalam sel memori di otak yang mendengarnya dimana akan langsung tercatat sebagai rekorder yang tak bisa dihapus. Setelah terekam dalam sel memori akan diingat selamanya oleh si pendengar. Hanya dari ucapan 5 menit yang keluar dari lidah dan mulut kita namun diingat seumur hidup oleh yang mendengar.

Lidah memang setajam silet. Kecil namun

Baca lebih lanjut

Sebuah Kisah Tentang Sabar

Dan Allah beserta orang-orang yang sabar” (Al Baqarah : 249)

Ada sebuah cerita, boleh percaya atau tidak. Tapi cerita ini bisa terjadi pada siapa saja, kapan saja dan dimana saja. Sebuah kisah tentang seseorang yang diberi ujian sakit hingga menjadi pasien selama bertahun-tahun, usaha berobat tetap ada tapi tak kunjung sembuh sehingga akhirnya emosi yang menguasai dirinya. Timbul amarah, sedih dan segala penyesalan atas penyakit yang dideritanya, belum lagi cacian atau hinaan orang lain karena Baca lebih lanjut

Pasien

“…dan bersabarlah. Sesungguhnya Allah beserta orang-orang yang sabar” (Al Anfal:46)

pasien

Pasien adalah julukan bagi seseorang yang berobat ke dokter alias orang yang sakit. Kosa kata ini serapan dari bahasa asing, entah dari bahasa apa asal mulanya – mungkin dari bahasa Inggris. Dalam bahasa Inggris disebut patient, dibakukan dalam bahasa Indonesia menjadi pasien. Patient dalam bahasa Inggris juga berarti sabar. Sepertinya  memang ada korelasinya istilah ‘patient’ bagi orang sakit, karena memang pada dasarnya orang sakit haruslah sabar (patient). Mungkin inilah yang menjadi pertimbangan diksi yang tepat bagi orang yang berobat.

Kita semua tahu bahwa sakit adalah kebalikan dari sehat. Sehat dimana seseorang sempurna jasmani dan rohani sehingga sanggup melakukan aktivitas dan segala keinginan tanpa keterbatasan apapun. Sangat berbeda dengan seseorang yang sakit, dimana segala aktivitas terhambat karena penyakit yang dimilikinya. Sakit adalah suatu musibah yang tidak ingin dialami siapa pun. Sakit adalah suatu bentuk ujian dari Yang Maha Kuasa dalam menjalani kehidupan duniawi, sebagaimana yang dialami nabi Ayub as. Suatu ujian apakah kita sanggup menjalankan masa sakit tersebut, karena kita berada di luar mayoritas orang-orang pada umumnya, karena kita tak mampu menjalankan keinginan sesuai hasrat kita, karena segala aktivitas kita jadi terhambat dsb.

“Allah tidak akan pernah menurunkan sebuah penyakit, kecuali Dia juga menurunkan bersamanya obat. Obat itu bisa diketahui oleh orang yang mengerti penyakit tersebut atau tidak bisa diketahui oleh  orang yang tidak mengerti penyakit tsb”

Setiap penyakit pasti ada obatnya. Dan obat utama bagi setiap penyakit hanyalah satu yaitu :
SABAR…,maka dari itu seseorang yang berobat dinamakan pasien (patient) karena mereka mereka memang dituntut untuk sabar (patient).

Seseorang yang sakit harus sabar ketika pertama kali mendapatkan gejala penyakitnya. Sabar ketika harus berjalan untuk berobat. Sabar ketika masih harus menunggu antrian di ruang tunggu untuk berobat ke dokter. Sabar ketika diperiksa dokter. Sabar ketika mendengar diagnosa penyakitnya dari dokter. Sabar ketika membayar biaya berobat. Sabar ketika harus Baca lebih lanjut

Nikmat

20140703-123455-45295044.jpg

Di suatu gedung perkantoran, seseorang mengeluhkan pekerjaannya yang masih menumpuk tak kunjung selesai sementara waktu terus bergerak cepat menuju esok hari dimana dead line menanti.

Sementara di jalanan area Sudirman, Jakarta seorang wanita mengomel karena macet ditambah lagi jalanan yang semakin menyempit karena ada proyek MRT. Sudah 4 jam terjebak masih disitu saja, dan telah menghabiskan waktu untuk sarapan, dandan sampai selfie di mobil.

Lain lagi ketika di mall, seorang ibu mengomel karena gagal mendapatkan barang yang diincarnya dengan harga diskon.

Seorang pria lajang juga kesal karena lagi-lagi dia harus menonton film di bioskop seorang diri. Gadis cantik yang dikenalnya kemarin di kampus, lagi-lagi membatalkan acara kencan dengan alasan yang tak logis.

Sementara ada pula seorang karyawan yang mengomel karena gaji bulanannya lagi-lagi dipotong karena telat masuk kantor dan kinerjanya yang dinilai semakin menurun oleh atasan. Belum lagi nanti gajinya diminta oleh sang istri untuk uang belanja dan biaya sekolah anak-anak.
^_^
Beda cerita di kantor, di jalan, di mall atau di bioskop. Ada lagi cerita seorang Baca lebih lanjut